Resume Buku : Etika Profesi Guru

ETIKA PROFESI GURU
OLEH: Dr. Manpan Drajat, M.Ag.
M. Ridwan Effendi, S.Pd.I, M. Ud.


BAB I

   A.    KONSEP ETIKA, MORAL, AKHLAK, DAN NILAI
a.       Pendahuluan
Manusia adalah makhluk yang memiliki multi dimensi, sehingga potret akan diri manusia tidak dapat dipandang dari satu sudut p,andang saja. Sebab  itu perlu adanya penyelaman lebih dalam atau memahami eksistensi manusia lebih filosofis tentang siapa, bagaimana dan untuk apa manusia ada.
b.      Konsep Etika
Makna etika yang secara garis beras merupakan perbuatan atau sikap yang dilakukan oleh manusia bukan berdasarkan ego pribadi yang bersumber pada kebudayaan.
c.       Konsep Moral
Disisi lain, konsepsi moralitas dimaksudkan untuk menentukan sampai seberapa jauh seseorang memiliki dorongan untuk melakukan tindakan sesuai dengan prinsip-prinsip etika.
d.      Konsep Akhlak
Berbicara tentang akhlak sangatlah luas, oleh karena itu Islam sangat menganjurkan ummatnya untuk berbuat baik dan memperbaiki akhlak demi keharmonisan, melindungi hak dan kewajiban individu serta masyarakat.
e.       Konsep Nilai
Ketika berbicara tentang nilai, terutama nilai baik dan buru,  muncullah persoalan tentang konsep baik dan buruk, perspektif ilmu akhlak berasal dari kata khalaqo yang artinya penciptaan, maka nilai kebaikan dari akhlak dasarnya adalah dari nilai kebaikan universal, yaitu sifat kebaikan yang dimiliki oleh Tuhan yang Maha Baik.




BAB II
   B.     PROFESI GURU
a.       Pendahuluan
Definisi tentang pendidikan sangat beragam. Seperti halnya dikemukakan oleh  Ahmad Tafsir, pendidikan adalah upaya membantu manusia untuk menjadi manusia. Ungkapan ini sangat ideal dan memiliki makna besar. Sebagai seorang guru sebagai pendidik bagi siswa, pendidik merupakan faktor penentu dalam keberhasilan setiap upaya pendidikan.
Pendidikan adalah jembatan emas masa depan bangsa, semestinya harus mulai dibangun melalui peranan guru dalam proses mendidik.
b.      Pengertian Profesi
Secara umum profesi dikatakan sebagai suatu pekerjaan yang memerlukan pendidikan lanjut dalam science  dan teknologi yang digunakan sebagai perangkat dasar untuk diimplementasi dalam berbagai kegiatan bermanfaat.
c.       Guru Sebagai Profesi
Guru merupakan figur yang mempunyai amanat paling agung dan berat tanggung jawabnya. Ekstistensi guru terhadap dekarasi moral sangat krusial sekali, karena baik buruknya moral suatu bangsa ini terletal pada pundak guru, karena guru adalah sebuah title terhormat dan beliau seorang pembawa misi mulia bagi kehidupan.
d.      Guru Profesional
guru profesional, seorang yang meramu kualitas dan integritasnya. Mereka tidak hanya memberikan pembelajaran bagi peserta didiknya, namun mereka juga harus menambah pembelajaran bagi mereka sendiri karena jaman terus berubah.
e.       Organisasi Profesi Guru
Keberadaan organasi adalah untuk mencapai tujuan, dan tujuan itu tidak dicapai oleh individu yang bekerja sendiri. Tujuan akhir organisasi yang dibentuk oleh profesi adalah untuk memberi manfaat kepada anggota profesi itu, terutama dalam meningkatkan kemampuan profesional.

BAB III
   C.     PROFESI GURU DAN PERSAINGAN GLOBAL
a.       Peluang Profesi Guru Kini dan Nanti
Mekanisme rekrutmen guru yang baik harus mampu mengukur tingkat motivasi, komitmen, dan kepribadian pelamar. Calon guru harus memiliki kecintaan pada anak, mempunyai dedikasi tinggi dalam menunaikan tugasnya.
b.      Profesi Guru dalam Perspektif UU Sisdiknas No. 20 Tahun 2003 dan UU
Pendidik merupakan tenaga profesional guru yang bertugas merencanakan dan melaksanakan proses pembelajaran, menilai hasil pembelajaran, mengadakan bimbingan dan pelatih, serta melakukan penelitian dan pengabdian masyarakat.
c.       Tantangan Profesi Guru
Masalah yang melanda dunia pendidikan saat ini  diantaranya masalah bahan ajar atau buku ajar. Masalah selanjutnya,  pendekatan atau metode mengajar, yang merupakan salah satu faktor yang menentukan keberhasilan proses pembelajaran.
d.      Profesi Guru dalam Pusaran Profesi Lainnya.
Bagaimanapun pendidikan adalah tanggung jawab bersama, terutama guru yang terlibat langsung dalam proses pendidikan, guru harus
senantiasa mampu menjadikan profesinya sebagai profesi berkualitas

 BAB IV
   D.    ETIKA PROFESI GURU
a.       Pengertian Etika Profesi
Etika profesi merupakan standar moral agar dapat dikatakan profesional, yaitu mampu memberikan sebuah keputusan secara obyektif bukan subyektif, maksudnya  berani bertanggung jawab atas semua tindakan dan keputusan yang telah diambil.
b.      Kode Etik Profesi
Kode etik yang ada dalam masyrakat Indonesia cukup banyak dan bervariasi. Umumnya pemilik kode etik ini adalah organisasi kemsyarakatan bersifat nasional. Dalam kode etik ada banyak syarat yang harus dipenuhi. Sehingga bagi mereka yang melanggar akan dikenakan sanksi kepada pelanggar kode etik suatu profesi.
c.       Pengertian Etika Profesi Guru
Guru profesional tidak hanya mengetahui, tetapi paham betul melaksanakan yang menjadi tugasnya dan peranannya. Pekerjaan profesinal menggunakan teknik dan prosedur yang berpijak pada landasan  intelektual demi kemaslahatan.
d.      Kode Etik Profesi Guru
Kode etik guru dirumuskan sebagai himpuanan nilai dan norma yang sudah terususn secara sistematik dalam suatu sistem.
e.       Urgensi etika profesi guru
Sebuah profesi dapatlah disimpulkan bahwa profesi hanya dapat memperoleh kepercayaan dari masyarakat.


Oleh Nur Hurin In
PAI UM SUrabaya

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Resume Buku : Etika Profesi Guru"

Post a Comment